Ketika Pernikahan Tak Seindah Harapan

Sahabatku, Ketika pernikahan tak seindah harapan maka anda membutuhkan kekuatan dan keberserahan diri kepada Allah untuk bisa menjalani kehidupan ini agar kepedihan yang menyelimuti tidak menjadi bara api dihati yang dipenuhi kebencian dan keinginan untuk menghancurkan apapun yang ada disekeliling kita. Tidak ada jalan apapun yang anda bisa lakukan kecuali menerima jalan kehidupan sebab apapun yang terjadi dalam hidup anda datangnya dari Allah. Allah melatih kesabaran anda agar kuat dan kokoh. Jika kita mampu mengelola emosi kita dan pilihan hidup kita, sirnanya sebuah harapan tidak akan membuat luka hati yang teramat dalam yang terus menganga.

Bahkan anda mendapatkan hikmah yang berlimpah jika anda mampu bersabar dan memiliki kekuatan di dalam diri anda maka anda melewati semua kepedihan itu dengan penuh syukur kepada Allah. Hati kita memang tersayat, luka itu begitu teramat pedih dan perih merana tatkala coban itu datang menghempas rumah tangga kita, namun apakah kita akan terpuruk dibawah timbunan keputusasaan dan rasa kecewa sepanjang hidup? Bukankah Allah Berfirman mengingatkan kita. "Janganlah kamu berputus asa dari rahmat Allah, melainkan kaum yang kafir." (QS. Yusuf : 87).Fafiru ilallah, berlarilah pada Allah, menangislah dan mengadulah pada Allah.

1 Response to "Ketika Pernikahan Tak Seindah Harapan"

Unknown said...

InshaALLAH..
ALLAH satu2nya tempat kita mengadu

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel